PADANG PARIAMAN, — Kepala Staf Korem 032/Wirabraja (Kasrem), Kolonel Inf. Sapta Marwindu Ibraly, memimpin upacara penutupan program kerja sama Pemerintah Daerah Padang Pariaman dengan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-121 tahun 2024, di Korong Koto Bangko, Nagari Sungai Sirah Kuranji Hulu, Kecamatan Sungai Geringging.
Upacara penutupan dilaksanakan di lapangan bola SMPN 3 Koto Bangko, pada Kamis (22/08/2024).
Kepala Staf Korem 032/Wbr (Kasrem), Kolonel Inf. Sapta Marwindu Ibraly, menyampaikan pidato Panglima Kodam I Bukit Barisan Mayjen TNI Mochammad Hasan.
Menurut Kasrem, TMMD merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahunnya, bahkan bisa sampai tiga kali dalam satu tahun anggaran.
Tujuannya untuk membantu Pemerintah Daerah dalam mengatasi berbagai persoalan yang menyangkut hajat hidup orang banyak, seperti pembukaan jalan, pembangunan MCK hingga perbaikan rumah tidak layak huni.
Sementara untuk TMMD 121/Kodim 0308 Pariaman, katanya, dilaksanakan selama satu bulan penuh, mulai 22 Juli sampai 22 Agustus 2024, dimana para prajurit, Pemerintah Daerah dan segenap komponen masyarakat bahu membahu dalam menyelesaikan program TMMD ke-121 ini.
Dilanjutkannya, kebersamaan ini merupakan sinergitas yang positif dalam mengatasi berbagai permasalahan bangsa, termasuk membantu Pemerintah Daerah dalam menyiapkan dan memperbaiki infrastruktur, serta mengakselerasi program Pemerintah Daerah yang sangat dibutuhkan masyarakat, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan bersama.
Terakhir dia menyampaikan terima kasih pada semua prajurit, masyarakat dan jajaran Pemerintah Daerah yang menunjukan kekompakan sampai selesainya TMMD ini.
“Karena berkat kerja keras dan kesungguhan dari semua unsur, kegiatan TMMD ke-121 ini Alhamdulillah dapat terselenggara dengan aman dan lancar, sesuai yang telah direncanakan sebelumnya,” pungkasnya.
Bupati Suhatri Bur menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada jajaran TNI yang tergabung dalam Kodim 0308 Pariaman, yang telah selesai dan tuntas melaksanakan kegiatan TMMD ke 121 tahun 2024 di Nagari Kuranji Hulu.
“Kami menyampaikan terima kasih yang sedalam dalamnya atas dedikasinya dalam mewujudkan pembangunan di Padang Pariaman,” katanya.
Tak lupa dia juga menyampaikan terima kasih atas dukungan dan bantuan dari para donatur, yang telah memberikan bantuannya baik bantuan fisik dan bantuan non fisik.
Seperti Pemerintah Provinsi, Baznas PT Semen Padang, Baznas Padang Pariaman, seluruh Perangkat Daerah Provinsi maupun Daerah Padang Pariaman serta dukungan tokoh masyarakat ranah dan rantau.
Dia menyebutkan, kegiatan TMMD ini sangat luar biasa manfaatnya bagi masyarakat. “Saya bangga karena melihat partisipasi masyarakat sekitar juga sangat tinggi,” katanya.
Dia pun berterima kasih dan berjanji tahun depan jalan yang dibangun akan ditingkatkan statusnya.
“Terima kasih, insha Allah tahun 2025 jalan yang dibangun sepanjang 2.2 KM akan kita tingkatkan dengan melakukan pengerasan dan pengkrekilan,” sebut suhatri Bur berjanji.
Sementara itu, Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD 121 tahun 2024 Letkol Inf Dwi Widodo, yang juga Dandim 0308 Pariaman, menyampaikan laporan hasil pelaksanaan TMMD 121.
Melalui Kasdim Mayor INf Asrul Sani, Dansatgas menyampaikan kegiatan TMMD telah selesai dilaksanakan, selama satu bulan penuh seluruh rangkaian kegiatan baik kegiatan fisik maupun kegiatan non fisik tuntas dilaksanakan 100%.
Kegiatan fisik seperti pembukaan jalan sepanjang 2.200 meter dengan lebar 8 meter, pembangunan RTLH 14 unit rumah, pembangunan MCK 3 unit, rehab masjid 1 unit, pembuatan 4 titik jembatan plat, pembuatan 6 titik gorong gorong.
Sedangkan kegiatan non fisik diantaranya 17 kegiatan sosialisasi penyuluhan, sumber air bersih 3 titik, penanaman pohon 2.300 bibit pohon, dan lainnya.
Di akhir acara Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur menyerahkan bantuan kepada masyarakat berupa bantuan sembako sebanyak 50 paket, dan 25 paket dari BPBD.
Upacara berlangsung khidmad dihadiri oleh Asisten II Setdaprov Sumbar Arry Yuswandi, General Manager PT. Semen Padang Indriffouny Indra, Danlanud Sutan Sjahrir Padang Kolonel Nav Sani Nuryadin, Danlantamal II Padang Laksamana Pertama TNI Syufenri, diwakili oleh Letkol Agusrizal.
Perwakilan DPMD Sumbar, anggota DPRD Arwinsyah, seluruh unsur Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah Padang Pariaman, Baznas Pandang Pariaman, Camat Sungai Geringging Kecil Ardinata, Walinagari se Kecamatan Sungai Geringging, tokoh masyarakat, perantau dan seluruh masyarakat Nagari Kuranji Hulu. (rel/red)